Tempo.Co

Jakabaring Sport Center Setelah Asean Games 2018
Rabu, 18 Oktober 2017
Komisi XI DPR RI meninjau pembangunan LRT di Palembang.

Anggota Tim Kunjungan Spesifik Komisi XI DPR RI ke Provinsi Sumatera Selatan Rudi Hartono menyarankan kepada Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin untuk membuat perencanaan jangka panjang terhadap Jakabaring Sport Center. Hal itu diungkapkannya usai mengikuti rapat dengar pendapat dengan Gubernur Sumsel beserta jajaran di Palembang, Senin, 16 Oktober 2017.

"Kita beri apresiasi kepada Pak Gubernur dengan misi visionernya. Karena dari fasilitas Sea Games, infrastruktur olahraga dan sampe LRT ini kan baru Palembang ini dan Jakarta. Jadi kita memberi apresiasi tentunya. Tapi kita juga ingin mengingatkan Gubernur dan seluruh perangkatnya, nanti selesai Sea Games atau tidak ada event siapa yang bakal memakai fasilitas itu? Siapa yang bakal membuat fasilitas itu semua berjalan, jangan nanti jadi sarana yang mubazir," kata Rudi.
 
Menurutnya, Gubernur Sumsel beserta perangkatnya harus bisa menjembatani, mempromosikan Palembang kepada dunia  internasional, mengingat fasilitas sport center yang akan dibangun di Jakabaring sudah sekelas Macau dan Singapore hingga di dalamnya juga terdapat fasilitas Motor GP.

"Semuanya lengkap tapi bagaimana kondisi daerah ini, siap belum hotelnya? Bandaranya? terus  travel agent internasional untuk mengundang dan mempromosikan Palembang ini bagaimana? Itu semua harus dipikirkan. Tadi juga saya sampaikan, kalau itu tidak dibuat berarti hanya visi di depan, ke belakang mentok sudah. Nah itu yang saya ingatkan, kiranya supaya ditindaklanjuti, jangan nanti sia-sia. Kita apresiasi tinggi atas visinya tapi jangan di depan ini saja," ujar  politisi Demokrat ini.
 
Rudi juga meminta Gubernur dan seluruh jajaran untuk segera membuat perencanaan matang, terkait fungsi ke depan  Jakabaring Sport Center usai Asean Games 2018. "Karena sarananya lengkap di sini, LRT nya sudah tembus, bandaranya sudah ada, tinggal promosinya. Kalau nggak ibarat hotel kalau tidak ada promosi siapa yang mau nempatin, siapa yang mau nginep," kata Rudi.(*)