Tempo.Co

Pemerintah Diminta Tumbuhkan Semangat Wirausaha
Rabu, 08 Juni 2016
DPR RI menilai selama ini masih ada program dari Kementerian Koperasi dan UKM yang tidak tepat sasaran.

Ketua Komisi VI DPR RI Teguh Juwarno meminta agar pemerintah menumbuhkan semangat kewirausahaan. Hal ini, kata Teguh sudah dibicarakan dalam Badan Musyawarah (Bamus) DPR RI dan menugaskan Komisi VI untuk membahas Rancangan Undang Undang  (RUU) Kewirausahaan dengan pemerintah.

“Menumbuhkan kewirausahaan itu jangan dikurangi. Karena Komisi VI sudah dapat tugas dari Bamus untuk membahas RUU Kewirausahaan. Saya belum melihat RUU Kewirausahaan ini menjadi prioritas dalam pembahasan,” kata Teguh saat memimpin rapat kerja dengan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Rabu 8 Juni 2016.

Dalam kesempatan itu Anggota Komisi VI DPR Wahyu Sanjaya mengatakan ada sejumlah program dari Kementerian UKM yang tidak jelas manfaatnya, salah satunya program UKM dalam melaksanakan pelatihan wirausaha pemula di Sumatera.

“Programnya tidak jelas dan tidak bermanfaat. Dalam pelatihan wirausaha pemula di Sumatera, dikumpulkan 40 orang hanya untuk mengikuti seminar saja,” kata Wahyu.

Wahyu mengatakan rencana pemotongan anggaran di Kementerian harus dibicarakan pada rapat selanjutnya. Menurut Wahyu, pemotongan anggaran minimal Rp 300 miliar.

Sementara itu, Menteri Koperasi dan UKM Agung Ngurah Puspayoga mengatakan bahwa program-program yang akan dikerjakan harus fokus, apakah mengarah pada pasar atau yang lain. Kementerian Koperasi dan UKM juga akan berkoordinasi dengan para deputi untuk fokus pada program-program yang menjadi perhatian bersama.